Urus Paspor Kini Lebih Mudah dan Dekat di MPP Kota Banda Aceh!
Kabar baik bagi masyarakat Banda Aceh dan sekitarnya! Kini, pengurusan paspor tidak lagi harus dilakukan di kantor imigrasi pusat. Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banda Aceh membuka layanan keimigrasian di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Banda Aceh, menjadikan proses pembuatan paspor lebih mudah, cepat, dan dekat dengan masyarakat.
Melalui layanan ini, masyarakat bisa mengurus paspor mulai dari Senin hingga Jumat pukul 09.00–15.00 WIB secara langsung di lokasi strategis dan nyaman. Untuk kemudahan dan efisiensi, pengambilan nomor antrian dapat dilakukan melalui aplikasi M-Paspor, sehingga Anda tidak perlu menunggu lama di lokasi.
Layanan ini menjadi bukti komitmen Imigrasi Banda Aceh dalam mendekatkan pelayanan kepada publik serta meningkatkan aksesibilitas terhadap dokumen keimigrasian.
Jadi tunggu apa lagi?
✨ Urus paspor Anda sekarang di MPP Kota Banda Aceh.
✅ Mudah, ✅ Cepat, ✅ dan Dekat!
Alamat MPP Kota Banda Aceh:
Ps. Aceh, Jl. Pangeran Diponegoro Lantai 3, Kp. Baru, Kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh